Rabu, 20 Maret 2013

Motivasi PI

            Setelah beberapa kali saya harus kehilangan kucing-kucing saya karena mereka terena penyakit dan mati. Hal ini membuat motivasi bagi saya sendiri untuk membuat suatu sistem pakar yang dapat mendeteksi penyakit kulit kucing, mungkin pembuatan sistem pakar ini bisa dijadikan bahan untuk Penulisan Ilmiah saya di gunadarma. Penulisan ilmiah yang diangkat dari masalah yang ada disekitar kita. Dan saya juga ingin aplikasi sistem pakar ini  bisa bermanfaat bagi para pecinta kucing seperti saya dalam mendeteksi penyakit yang terjadi pada kucing mereka.

Dalam penulisan ilmiah mungkin saya akan mengambil sumber-sumber dari buku-buku, halaman web, dan observasi. Pada penulisan juga saya hanya membatasi masalahnya dalam hal hanya mendeteksi penyakit kulit pada kucing bukan penyakit kucing secara umum. Dari berbagai jenis penyakit kucing yang saya telah ketahui ada beberapa yang sangat serius atau dapat membuat kucing mati.
Dan rencana saya dalam pembuatan sistem pakar pendiagnosa penyakit kulit pada kucing saya akan mengunakan metode ForwardChainning dimana nantinya aplikasi ini akan meminta input gejala apa saja yang dialami kucing mereka kemudian akan menampilkan hasilnya yaitu pendeteksian jenis penyakit kulit apa yang diderita sikucing.
Itu rencana penulisan ilmiah saya, hari ini saya mengajukan proposal saya kepada dosen pembimbing saya melalui email, dan saya belum tahu kepastiannya apakah judul saya akan diterima atau tidak. Semoga saja bisa diterima, jadi saya bisa langsung ketahap pembuatan BAB I.

Jumat, 15 Maret 2013

Tugas ANSI


KLASIFIKASI SISTEM
1.        Deterministik System
Deterministik system atau sistem tertentu adalah sebuah sistem dimana operasi-operasinya dapat ditentukan. Deterministik sistem  beroperasi dengan tingkah laku yang sudah dapat diprediksi, interaksi diantara bagian-bagiannya dapat dideteksi dengan pasti sehingga keluarannya dapat diramalkan.
Contohnya : program komputer dan sistem Penggajian.
2.        Probabilistik System
Probabilistik system adalah sebuah sistem yang outputnya tidak dapat diramalkan dengan pasti tetapi input dan prosesnya dapat disefinisikan.
Contohnya : sistem arisan, sistem persediaan, dan sistem pemasaran.
3.        Open System
Open system adalah sistem yang berhubungan dengan lingkungannya dengan cara pertukaran energi, materi, atau informasi. Sistem ini cenderung dapat beradaptasi atau menyesuaikan diri dengan lingkungannya sehingga dapat meneruskan eksistensinya.
Contohnya : sistem keorganisasian, dan sistem perusahaan dagang.
4.    Closed System
Closed system adalah sistem yang tidak bertukar materi, informasi, dan energi dengan lingkungannya sehingga tidak terjadi interaksi dengan lingkungannya.
Contohnya : reaksi kimia dalam tabung yang terisolasi.
5.    Relatively Closed System
Relatively closed system adalah sistem yang tertutup tetapi masih bisa menerima pengaruh-pengaruh lain. Sistem ini dapat menerima pengaruh dari luar yang sudah didefinisikan dalam batas-batas tertentu.
Contohnya : Sistem komputer. (Sistem ini hanya menerima masukan yang telah ditentukan sebelumnya, mengolahnya dan memberikan keluaran yang juga telah ditentukan sebelumnya. Tidak terpengaruh oleh gejolak di luar sistem).
6.        Artificial System
Artificial system adalah sistem yang meniru kejadian alama. Sistem ini dibentuk berdasarkan kejadian di alam dimana manusia tidak mampu melakukannya dengan kata lain tiruan yang ada di alam.
Contohnya :
- Sistem AI, yaitu program komputer yang dapat membuat komputer seolah-olah  berpikir.
-  Sistem robotika
- Jaringan nuetral network
7.        Natural System
Natural system atau sistem alamiah adalah sebuah sistem yang terjadi atau terbentuk karena kejadian alam.
Contohnya : laut, pantai, atmosfer, tata surya, dll.
8.        Manned System
Manned system adalah sistem penjelasan tingkah laku yang meliputi keikutsertaan manusia.
Sistem ini dapat digambarkan dalam cara-cara sebagai berikut :
H.1. Sistem manusia-manusia.
  Sistem yang menitik beratkan hubungan antar manusia.
H.2. Sistem manusia-mesin.
  Sistem yang mengikutsertakan mesin untuk suatu tujuan.
H.3. Sistem mesin-mesin.
  Sistem yang otomatis dimana manusia mempunyai tugas  untuk memulai dan mengakhiri sistem, sementara itu  manusia dilibatkan juga untuk memonitor sistem.  Mesin berinteraksi dengan mesin untuk melakukan beberapa  aktifitas. Pengotomatisan ini menjadikan bertambah  pentingnya konsep organisasi, dimana manusia dibebaskan dari tugas-tugas rutin atau tugas-tugas fisik yang berat. Perancang sistem lebih banyak menggunakan metode " Relatively Closed dan Deterministik Sistem ", karena sistem ini dalam pengerjaannya lebih mudah meramalkan hasil yang akan diperoleh dan lebih mudah diatur dan diawasi.
Contohnya :
Pada bidang sistem informasi, faktor komputer dan program komputer biasanya " Relatively Closed dan Deterministik ", tetapi faktor manusia sebagai pengelolanya adalah " Open dan Probabilistik Sistem ".



Senin, 11 Maret 2013

Sedihnya Kehilangan Pino


Setalah belum beberapa lama saya menulis tentang kucing saya yang sedang sakit ternyata kabar buruk menimpa saya sekarang. Inalillahi wainailaihi rojiun Pino adalah nama kucing anggora saya yang sakit telah dipanggil oleh Allah,  saat sakit sampai sakaratul mautnya saya selalu setia disampingnya. Segala upaya dan usaha yang saya lakukan tidak membawakan hasil, Allah berkehendak lain. Mungkin hanya sampai disini kebersamaan kami, setelah melewati waktu bersama  selama 3 tahun dan ini lah akhir kebersamaan kami. Saya harus ikhlas karena semua yang milik Allah akan kembali pada Allah. Mau sekarang atau nanti Pino pasti kembali sama Allah, berat sih kehilangan sesuatu yang biasanya selalu bareng kita dan sekarang tiba-tiba harus pergi. Mungkin dengan berjalannya waktu pelan-pelan saya bisa membiasakan diri tanpa Pino, hanya butuh kesabaran dan keikhlasan.
Sekarang kucing saya hanya tersisa 6 ekor dirumah dan saya harus benar-benar ekstra dalam menjaga mereka agar tidak terjadi hal seperti ini berulang kali. Dan saya juga perlu wasdapa dengan makanan si kucing, karena jika sembarang makanan masuk bisa-bisa ada bakteri yang terkandung dalam makanan dan ini yang akan menyebabkan kucing keracunan dan menyebabkan kucing jadi sakit.
Dan saya mau jelasin sedikit mengenai penyakit ini dari info yang pernah saya baca dari salah satu blog, nama penyakit ini dalam bahasa kedokterannya adalah Feline Infectious Enteritis(FIE)  atau dalam bahasa indonesia yang lebih dikenal dengan nama radang usus. Penyakit ini termasuk penyakit serius dan dapat menular ke kucing lainnya melalui air liur, muntah, dan kotorannya. Penyakit ini disebabkan oleh virus , virus ini masuk ke tubuh kucing biasanya melalui mulut, berkembang di kelenjar dan menyebar keseluruh tubuh. Kucing yang terkena penyakit ini umumnya muntah-muntah, dan kehilangan nafsu makan. Dan untuk obat pembunuh  virus ini sampai saat ini belum ada, kesembuhan kucing hanya tergantung dari daya kekebalan tubuh kucing tersebut. Dan hal penting yang perlu diketahui para pecinta kucing daya tahan tubuh kucing lokal jauh lebih kuat dibandingkan daya tahan tubuh kucing ras. Hal ini yang perlu sangat diperhatikan oleh para pencinta kucing untuk lebih berhati-hati dalam menjaga kucing mereka.

Beberapa koleksi foto pino ketika masih hidup :


ini salah satu foto Pino sebelum sakit, dan setelah sakit kemudian meninggal dunia hari ini tanggal 11 Maret 2013 pukul 17.40


Kucing ku, sayang ku


Saya adalah seorang pecinta kucing, saya pernah memiliki kucing sebanyak 15 ekor dan sekarang hanya tersisa 7 ekor yang masih bertahan hidup dirumah selebihnya ada yang mati dan diambil orang. Kucing yang saya miliki ada berbagai jenis, ada kucing ras anggora, kucing lokal, dan kucing semi anggora.
Saya mau sedikit sharing sama para pembaca blog nih penyebab kematian kucing saya itu rata-rata mereka terjangkit virus radang usus dan virus ini termasuk virus yang mematikan untuk kucing. Virus ini merusak organ dalam bagian tubuh kucing sehingga kucing mengalami rasa sakit yang parah. Gejala umumnya yang terjadi pada kucing yang terjangkit virus ini yaitu awalnya nafsu makan pada kucing berkurang bahkan setelah beberapa hari kucing enggan untuk makan, kemudian kucing sulit buang air besar maupun  buang air kecil, badan kucing lemas karena tidak ada energi makanan yang diterima tubuhnya, ciri terakhirnya itu kucing muntah-muntah dan muntahnya ini berbentuk cairan kental yang awalnya berwarna putih dan berbusa dan jika kondisi kucing sudah semakin parah maka muntah kucing akan berwana kucing kental dengan busa pada muntahnya. Seperti yang saya alami saat ini kucing anggora saya yang bernama Pino sedang mengalami penyakit ini rasanya miris sekali liat keadannya.
 Usaha dan upaya telah saya lakukan untuk memberikan pengobatan kepada kucing anggora milik saya. Namun upaya yang saya lakukan ini sampai saat ini belum mendapatkan hasil,  kucing anggora saya tetap sakit. Perlu perhatian bagi para pencinta kucing untuk selalu mengawasi aktifitas kucing kalian jangan sampai si kucing tanpa sengaja memakan makanan yang seharusnya tidak boleh dimakan.